OPEN TRIP Bromo Museum Angkut

Open Trip Bromo Museum Angkut adalah salah satu program kombinasi berwisata alam serta sejarah perkembangan dunia angkutan di padu dengan legenda movie star di jamannya. Tedapat ragam koleksi menarik yang dapat anda temui dalam program bromo museum angkut ini.
Wisata Gunung Bromo adalah salah satu gunung terbaik di dunia yang berlokasi di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Tempat wisata bromo nan exotis ini terletak antara Kabupaten Pasuruan, Probolinggo, Lumajang dan Jawa Timur. Beberapa tempat wisata di Gunung Bromo yang terkenal adalah Gunung Penanjakan, Lautan Pasir Bromo, Padang Savana.
Serta Pasir Berbisik, Bukit Teletubies, Pura Luhur Poten, Ranu Kumbolo, Gunung Semeru, Air Terjun Madakaripura dengan penduduk aslinya adalah suku Tengger.
Museum Angkut ini berlatar belakang era klasik yang dimana anda akan di suguhi koleksi – koleksi menarik dari mancanegara, di antaranya Mobil, Kereta, Perahu dan masih banyak lainnya. Layaknya anda akan di bawa pada zaman kolonial Belanda, Batavia, Eropa dan Amerika.
Tujuan dibangunnya Taman Rekreasi Museum Angkut adalah untuk menghormati para pencipta berbagai jenis,model dan merk angkutan di dunia,mengingat perkembangan teknologi angkutan terus maju dengan pesatnya. Dan tentunya dunia dibidang angkutan sudah membawa perubahan manusia yang sangat berarti.
Kegiatan yang bisa ditemukan di lokasi museum angkut batu malang seperti pameran,launching produk otomotif,event komunitas,lelang,Kontes Modifikasi,CSR bidang angkutan, dan lain lain.
Program Open Trip Bromo Museum Angkut
HARI KE 1
08.00 : Peserta tiba dan berkumpul di Stasiun Malang dan bertemu Team dari Ladita Tour.
09.00 : Mengunjungi Taman Balaikota Malang dan photo stop di depan Patung Singa Icon Malang.
10.00 : Perjalanan menuju Kota Wisata Batu dan mengunjungi Omah Kayu lokasi paralayang.
11.00 : Tiba di Wisata Kota Batu Omah Kayu dan eksplorasi kawasan sekitar.
13.00 : Para peserta Open Trip Bromo museum angkut Istirahat dan makan siang bersama.
14.00 : Eksplorasi Museum Angkut bersama – sama team Ladita Tour.
17.00 : Persiapan menuju ke Homestay di Desa Kunci / Gubuklakah.
18.00 : Tiba di Homestya dan istirahat sejenak.
19.00 : Makan Malam Bersama.
20.00 : Acara bebas dan Istirahat.
HARI KE 2
00.00 : Bangun dan persiapan menuju Bromo.
01.00 : Perjalanan menuju Gunung Bromo dengan Jeep Hartop.
04.00 : Tiba di Puncak View Gunung Bromo dan menikmati pemandangan Golden Sunrise.
06.00 : Menuju Bukit Cinta Gunung Batok dan Wisata Bromo. Jelajah Kawah Bromo – Pasir Berbisik Bukit Teletubies
11.00 : Para peserta Open Trip Bromo museum angku Kembali ke Homestay.
12.00 : Tiba di Homestay dan bersih-bersih.
13.00 : Makan siang bersama dan istirahat sejenak.
14.00 : Persiapan Packing dan Chack out Homestay.
14.30 : Perjalanan menuju Pusat oleh-oleh khas Kota Malang.
15.00 : Tiba di Pusat Oleh-oleh dan berbelanja, Free Time.
17.00 : Peserta kami antar kembali menuju Stasiun/ Bandara & Program Paket Wisata Bromo Museum Angkut 2 Hari 1 Malam selesai bersama Ladita Tour.
Note : Program bersifat situasional dan dapat berubah sewaktu – waktu karena suatu hal.
Jadwal Open Trip Bromo Museum Angkut
Open Trip Bromo Museum Angkut September 2018 :
Open Trip Bromo Museum Angkut Oktober 2018 :
Open Trip Bromo Museum Angkut November 2018 :
Fasilitas Open Trip Bromo Museum Angkut
Open Trip Bromo Museum Angkut TERMASUK :
• Transportasi selama tour di Kota Malang PP.
• Jeep Hartop Menuju Bromo ( Tertutup ).
• Penginapan Homestay dengan Air Panas ( Based on share ).
• Makan 3 Prasmanan Kali.
• Air Mineral.
• Snack dan Coffee Break 1 Kali.
• Tiket Masuk Museum Angkut
• Tiket Masuk Omah Kayu
• Tiket Masuk Wisata Bromo.
• Masker.
• Tour Leader/ Tour Guide Ladita Tour.
• Foto Dokumentasi.
• Sticker.
• Perlengkapan P3K.
Open Trip Bromo Museum Angkut TIDAK TERMASUK :
• Pengeluaran Pribadi.
• Transport ke/dari Jakarta-Malang PP.
• Tipping Tour Leader / Guide Lokal
• Tipping Driver.
Open Trip Bromo Museum Angkut MENGUNJUNGI:
1. Malang City Tour. ( Berkeliling area kota malang dengan icon artistik patung – patung yang menjadi ciri khas kota malang )
2. Balai Kota Malang. ( Gedung pemerintahan dengan ornamen dan bangunan bergaya era kolonial, di bangun pada jaman tersebut )
3. Patung Singa Malang. ( Merupakan patung yang menjadi Icon Kota Malang, berdiri tidak jauh dari Stasiun Kota Malang )
4. Museum Angkut Batu ( Wahana bermain dengan ragam konsep menarik, menawarkan fasilitas dan juga daya tarik yang unik. )
5. Kawah Bromo. ( Hamparan pasir layaknya lautan yang eksotis, cocok bagi para pecinta foto dengan landscape yang indah )
6. Bromo Sunrise Area di Seruni Point / Petigen. ( Salah satu spot terbaik menyaksikan sang fajar terbit dengan suhu yang dingin di atas awan )
7. Pasir berbisik. ( Sebuah lautan pasir luas indah yang berada di sekitar Kaldera bromo )
8. Bukit Teletubbies/ Padang Savana. ( Kawasan yang mempunyai daya tarik luar biasa, indahnya deretan bukit yang indah, suasana yang sejuk sehingga akan membuat anda betah berlama – lama )
9. Pusat oleh-oleh khas Malang. ( Pusat perbelanjaan yang menyediakan buah tangan khas kota malang, tentunya sayang untuk di lewatkan )
Note : Optional Adalah Program/ Kegiatan/ Fasilitas yang dapat di kunjungi, di lakukan dan di peroleh apabila waktu dan kondisi memungkinkan serta adanya kesepakatan antara seluruh peserta dalam program Open Trip.
Harga Open Trip Bromo Museum Angkut
CATATAN Open Trip Bromo Museum Angkut :
• Additional Charge / Tambahan Biaya sebesar Rp.75.000,-/Orang untuk High Season ( Libur Lebaran, Natal dan Tahun Baru )
• Pendaftaran OPEN TRIP terbuka untuk umum.
• Harga tidak berlaku untuk WNA dan tambahan biaya Rp.350.000,-/Orang ( Price Not Valid for Foreigner and Add Charge IDR 350.000,-/Person )
Comments are currently closed.